get app
inews
Aa Read Next : MUI: Kurma Israel Haram, Jangan Dibeli

Joke Waketum MUI Marsudi Syuhud, Semua Sudah Diambil Pemerintah Tinggal Ngurusi Jenazah 

Rabu, 26 Juli 2023 | 22:29 WIB
header img
Joke atau candaan Wakil Ketua Umum MUI atau Majelis Ulama Indonesia (MUI) Marsudi Syuhud membuat suasana perayaan tasyakur milad MUI ke-48 di Griya Sasana Kriya, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta, pada Rabu (26/7/2023) penuh gelak tawa. Tampak hadir juga Wapres KH Ma'ruf Amin. Foto: Widya M

JAKARTA, iNewsMedan.id - Joke atau candaan Wakil Ketua Umum MUI atau Majelis Ulama Indonesia (MUI) Marsudi Syuhud membuat suasana perayaan tasyakur milad MUI ke-48 di Griya Sasana Kriya, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta, pada Rabu (26/7/2023) penuh gelak tawa.

Marsudi Syuhud mengungkapkan bahwa saat ini hampir semua layanan masyarakat telah diambil alih oleh pemerintah, kini sedangkan sebelumnya layanan-layanan di bidang agama masih diurus oleh para kiai.

"Dulu, banyak hal yang telah berlangsung sejak zaman dulu dan tidak banyak dilaksanakan oleh pemerintah, seperti pernikahan yang dulunya diurus oleh para kiai, kini dilaksanakan oleh pemerintah. Urusan zakat, infaq, dan sedekah yang diurus oleh para kiai, kini juga sudah dilaksanakan oleh pemerintah," ujar Marsudi dalam perayaan tasyakur milad ke-48 MUI di Griya Sasana Kriya, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta, pada Rabu (26/7/2023).

Selain itu, urusan haji dan umrah serta sertifikat halal juga telah diambil alih oleh pemerintah. Meskipun begitu, satu hal yang masih belum diambil alih oleh pemerintah adalah pengurusan jenazah (mayit).

"Jadi, tampaknya pengurusan jenazah belum diambil alih oleh pemerintah," tambahnya.

Editor : Vitrianda Hilba Siregar

Follow Berita iNews Medan di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut