get app
inews
Aa Text
Read Next : Upbit Indonesia Resmi Menjadi Anggota Bursa Kripto CFX, Dorong Transparansi dan Kolaborasi Industri

Rumah Pompa Air Berfungsi dengan Baik, Warga Belawan Tidak Lagi Mengeluhkan Banjir Rob

Rabu, 31 Mei 2023 | 07:00 WIB
header img
Rumah Pompa Air Berfungsi dengan Baik, Warga Belawan Tidak Lagi Mengeluhkan Banjir Rob. (Foto: Istimewa)

Menurut Subhan, Saat ini sudah ada satu unit rumah pompa air yang sudah selesai dibangun oleh kementerian PUPR. Rumah pompa air yang berada di Kelurahan Belawan I ini memiliki tiga pompa dan berfungsi dengan baik.

"Ini adalah salah satu rumah pompa air yang telah selesai dibangun dan berfungsi. Terdapat 5 rumah pompa air lagi yang akan dibangun di Kecamatan Medan Belawan," sebutnya.

Subhan menambahkan, rumah pompa air ini akan mengatasi banjir rob di Kelurahan Belawan I, tepatnya air yang ada di dalam drainase, yakni di Jalan Langkat, Kampar, Rokan, dan Deli.

Nantinya, sambung Subhan, jika banjir rob terjadi, maka pihaknya akan menutup pintu air. Lalu, air laut yang berada di drainase akan dialirkan kedalam colector drain, kemudian di pompa dan dibuang ke laut.

"Semua air pasang yang mengalir ke  dalam drainase warga  di jalan tersebut akan dialirkan ke dalam colector drain atau ke kolam penampungan. kemudian air akan dipompa dan dibuang ke laut," terangnya.

Perlu diketahui, penanganan banjir rob Belawan merupakan bagian dari program prioritas Bobby Nasution dan program penataan Kawasan Belawan yang dilakukan oleh Kementerian PUPR secara bertahap mulai dari tahun 2022 hingga beberapa tahun ke depan.

Penataan ini dilakukan untuk mengatasi ancaman banjir rob, kemiskinan ekstrem, dan masalah kesehatan di Kecamatan Medan Belawan.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut