get app
inews
Aa Read Next : Simak, Ini Etika Bebas Berpendapat di Ruang Digital

Penguatan Peran Perempuan di Era Digital 

Selasa, 07 Maret 2023 | 09:46 WIB
header img
Penguatan Peran Perempuan di Era Digital  (istimewa)

"Selain itu, kita juga harus selalu memproteksi informasi yang ada," ungkapnya. 

Selanjutnya, Pembina Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Kabupaten Rembang, Ning Jannah Aziz menyampaikan bahwa dunia digital memiliki banyak manfaat secara positif yakni mempercepat mendapatkan informasi dan komunikasi, dengan adanya media digital online shop penjualan semakin praktis, efektifitas koordinasi misalnya rapat melalui zoom, kemudian mengasah inovasi dan kreatifitas masyarakat, dan berbagai manfaat positif lainnya. 

“Dengan banyaknya manfaat-manfaat yang ada mengenai teknologi digital. Peran perempuan untuk penguatan di era disrupsi sekarang ini sangatlah penting. Ada beberapa hal yang harus dilakukan yaitu menambah wawasan dan pengetahuan contohnya melalui kelas-kelas online yang ada sesuai dengan keinginan, mengasah skill, pemanfaatan belajar secara daring, pemanfaatan untuk jualan online shop, mengasah kemampuan menulis, mengaji online atau dakwah onlineagar nantinya dapat melawan dakwah yang sifatnya provokatif, serta mendukung karir," tutur Ning Jannah. 

Ning Jannah juga menambahkan perlunya dalam penguatan ketahanan dalam rumah tangga yakni untuk membatasi anak dalam menggunakan gadget, gadget hanya digunakan untuk belajar serta mengasah kreatifitas anak, serta pengembangan online shop untuk menambah pemasukan keluarga. 

"Sehingga, kita sebagai perempuan harus meng-upgrade diri sendiri dengan adanya teknologi dengan cara harus selalu belajar dan harus bijak dalam menggunakan teknologi gunakanlah untuk meningkatkan kapasitas diri, serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan," sebutnya. 

Editor : Ismail

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut