get app
inews
Aa Text
Read Next : 369 Wisudawan Resmi Dilantik, Ini Kata Rektor UMN Al Washliyah

UMBP Wisuda 213 Mahasiswa, Rektor: Semoga Ilmu yang Didapat Berguna Bagi Bangsa dan Negara

Selasa, 29 November 2022 | 17:56 WIB
header img
Universitas Mandiri Bina Prestasi mewisuda 213 mahasiswa. (Foto: Istimewa).

"Ilmu dan pengetahuan yang sudah didapatkan di kampus Universitas Mandiri Bina Prestasi ini, akan dilanjutkan untuk digunakan dalam membantu dan menyelesaikan permasalahan yang ada di masyarakat, serta mampu menghadapi berbagai tantangan yang semakin komplek dimasa yang akan datang. Semoga ilmu yang telah diperoleh dapat diterapkan dilingkungan keluarga, masyarakat, bangsa dan Negara," terangnya. 

Sarman menjelaskan bahwa kepada para alumni UMBP harus mampu bersaing, kreatif, mandiri dan beretika. Saat ini telah memasuki tahap society 5.0, di mana aktivitas manusia didominasi oleh mesin dengan perangkat lunak yang lazim disebut kecerdasan buatan. Tantangan di era ini membuka ruang pada kita untuk lebih kreatif. Tahap society 5.0 ini, menekankan bahwa hadirnya teknologi adalah bagian dari manusia itu sendiri. 

"Artinya, internet tidak hanya berguna untuk memudahkan proses bisnis, berbagi informasi, hingga menganalisis data, melainkan juga untuk menjalani kehidupan sehari-hari," jelasnya. 

Sementara itu Ketua Yayasan Christianto Y. V Tarigan mengungkapkan bahwa yayasan MBP salah satu lembaga yang turut berperan serta dalam meningkatkan akses Pendidikan Tinggi di Sumatera Utara.


Ketua Yayasan Universitas Mandiri Bina Prestasi, Christianto Y. V Tarigan. (Foto: Istimewa)

Pendirian AMIK MBP tahun 1999 dan untuk tahun 2022 Yayasan MBP membentuk Universitas MBP yang merupakan hasil dari penggabungan dari Institusi Pendidikan dibawah naungan kami AMIK MBP dan Stikom Medan. 

"Kami juga memberikan apresiasi dan memberikan dukungan sepenuhnya, atas segala upaya program L2DIKTI Wilayah I yang terus menerus berupaya meningkatkan mutu pendidikan Tinggi di wilayah Sumatera Utara termasuk Universitas Mandiri Bina Prestasi yang kita cintai bersama," ungkapnya.

Editor : Jafar Sembiring

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut