get app
inews
Aa Text
Read Next : Dorong Industri Film Berkembang, Bobby Nasution Sediakan Bioskop di Lapangan Merdeka

Mengenal Titin Sumarni, Primadona Era 50-an yang Jadi Idola Presiden Soekarno

Jum'at, 26 Agustus 2022 | 18:00 WIB
header img
Titin Sumarni. (Foto: Film Varia)

JAKARTA, iNewsMedan.id - Nama Titin Sumarni sempat begitu masyhur di industri perfilman nasional pada era '50-an. Kala itu, dia tercatat sebagai primadona karena kecantikan khas Indonesia yang menawan. 

Tahi lalat di sudut atas bibir Titin membuat dia dijuluki Marilyn Monroe dari Indonesia. Kecantikan itu pula yang membius Presiden Soekarno hingga mengidolakan sang aktris pada masa itu. 

Titin Sumarni lahir pada 28 Desember 1932, dari ayah asal Surabaya, Jawa Timur, dan ibu berdarah Sunda. Menghabiskan masa kecil di Tasikmalaya, Jawa Barat, dia dikenal sebagai anak yang aktif dan kerap mencoba hal baru. 

Mengutip buku Apa Siapa Orang Film Indonesia 1926-1978 yang dirilis pada 1979, Titin memulai debutnya di industri perfilman di usia 19 tahun. Kala itu, dia diperkenalkan Harun Al Rasyid, pegawai Golden Arrow kepada sutradara Rd. Ariffin. 

Ariffin kemudian menggaet Titin membintangi Seruni laju, proyek debutnya di dunia film. Dari sini, studio film raksasa Persari menggandengnya bermain dalam Pengorbanan yang dirilis pada 1952, dilanjutkan Lagu Kenangan setahun kemudian. 

Kariernya sempat tersendat karena masuk daftar hitam Persari akibat terlibat dalam pertunjukan yang disponsori produsen rokok. Namun blacklist itu tak bertahan lama karena studio film itu kembali menggaet Titin dalam film mereka 

Rd. Lingga Wisjnu dalam buku Rahasia Hidup R.A Titin Sumarni mengungkapkan, popularitas Titin mulai melambung saat membintangi film Putri Solo, pada 1953. Dari sini, namanya semakin dikenal dan menjadi salah satu aktris papan atas. 

Popularitas Titin, bahkan sampai membuatnya mendirikan studio film bernama Titien Sumarni Motion Pictures, pada 1954. Perusahaan itu memproduksi sederet film, seperti Putri dari Medan, Mertua Sinting, Tengah Malam, Sampah, dan Saidjah Putri Pantai.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut