JAKARTA, iNews.id - Wakil Ketua Komisi I DPR RI, H. Anton Sukartono Suratto, M.Si, mengatakan banyak aplikasi media sosial di internet dapat digunakan sebagai salah satu cara untuk berdakwah di era digital saat ini.
“Penting untuk menggunakan teknologi untuk berdakwah di era digital saat ini, karena rata-rata masyarakat Indonesia menghabiskan waktu lebih dari 3 jam setiap hari untuk bermain media sosial," ucap Anton Sukartono Suratto dalam webinar Ngobrol Bareng Legislator, Kamis, 30 Juni 2022.
Dia mengatakan jika sosial media bisa digunakan sebagai sarana berdakwah karena dapat menyebarkan informasi dengan mudah, cepat, dan tidak berbayar.
Namun isi dakwah tersebut diharapkan tetap diperhatikan agar tidak melanggar hukum, santun, tidak kasar, dan tidak menyebarkan kebencian.
"Dengan begitu, pendakwah dapat menyebarkan dakwah dengan cepat dan mudah namun tetap sesuai dengan ajaran agama Islam," ucapnya.
Editor : Ismail