Dua kali dalam setahun, pada setiap momen kelulusan, karya Flowmer.id hadir mewarnai hari bahagia para wisudawan yang cumlaude, membawa harum bunga dan semangat baru ke panggung kebanggaan. Kepercayaan besar ini menjadi bukti nyata atas kualitas yang Jejen rawat dengan penuh ketelatenan, konsistensi, dan ketulusan hati, fondasi kokoh yang terus ia jaga di setiap helaian bunga yang dirangkai.
Flowmer.id menjadi lebih dari sekadar tempat jual beli bunga. Dari bisnis kecil ini, Jejen membiayai kuliahnya hingga menyelesaikan S2 Linguistik di Universitas Sumatera Utara. Usaha ini pula yang menghidupkannya saat pandemi Covid-19.
Ketika sebagian besar usaha lesu, Jejen menemukan peluang di balik keterbatasan. Parsel menjadi primadona. Saat itu, jual beli parsel online belum seramai sekarang. Dengan kreativitas tinggi, ia merancang parsel-parsel cantik sesuai pesanan, dan mempromosikannya lewat Instagram. Responnya di luar dugaan, pendapatan Flowmer.id justru melonjak. "Alhamdulilah, ini menjadi pintu awal saya buat produk parcel dan hampers, berawal dari teman yang minta dibuatkan secara costume," ungkapnya.
Namun ia paham, dunia floristry adalah dunia musiman. Ada masa-masa sepi, ada masa-masa penuh orderan. “Kadang sehari nggak ada penjualan, kadang seminggu cuma dua sampai tiga orderan. Tapi itu wajar. Yang penting kualitas tetap dijaga,” ujarnya bijak.
Jejen, yang sudah jatuh cinta dengan dunia bunga, memilih tetap bertahan. Ia menyaksikan sendiri bagaimana tren buket flanel perlahan memudar, namun semangatnya tak surut. Ia mulai beradaptasi, belajar merangkai bunga segar, memoles kemampuannya lewat kursus profesional di Vinci Florist Jakarta pada tahun 2021.
“Merangkai bunga hidup itu ternyata ada tekniknya, supaya hasilnya terlihat lebih rapi dan profesional,” katanya, mengingat masa-masa belajar intensif di ibu kota.
Bersaing di Kota Medan yang kini sudah dipenuhi banyak florist, Jejen memilih mengutamakan kualitas dan kreativitas. Setiap buket, setiap parsel, harus membawa kebahagiaan untuk penerimanya.
Untuk memastikan kualitas setiap rangkaian bunga, Jejen tetap mengandalkan bunga artificial berkualitas tinggi yang dipasok dari berbagai tempat di Sumatera Utara. Bunga-bunga ini dipilih dengan cermat, karena mereka lebih tahan lama dan tampak natural, cocok untuk semua jenis acara. Sementara itu, untuk melengkapi buket-buket indah ini, kertas pembungkus, pita, dan aksesoris lainnya dipesan secara online dari Jawa, yang dikenal dengan pilihan bahan floristry yang lebih beragam dan berkualitas. Kombinasi antara bunga artificial lokal dan aksesori berkualitas ini menghasilkan buket yang tak hanya cantik, tetapi juga awet dan memikat hati pelanggan.
Tahun 2022 menjadi babak baru yang penuh warna dalam hidup Jejen. Di tahun itu, ia melangsungkan pernikahan, momen sakral yang dipersiapkannya dengan penuh cinta, termasuk dengan merancang sendiri bentuk hantaran pernikahannya. Tak lama setelah pernikahan, kabar bahagia datang, Jejen mengandung anak pertamanya. Kehamilan ini menjadi anugerah sekaligus tantangan, membuatnya harus mengambil jeda cukup panjang dari aktivitas bisnis. Selama hampir setahun, ia memilih fokus pada keluarga, hanya sesekali menerima pesanan musiman seperti parsel Lebaran dan Natal.
Editor : Chris
Artikel Terkait