Gerebek Lorong Masjid, Ditresnarkoba Polda Sumut Tangkap Pengedar Sabu di Simalungun

Jafar
Seorang pengedar sabu berhasil diamankan Ditresnarkoba Polda Sumut di kawasan Kabupaten Simalungun pada Rabu (9/4/2025) lalu. (Foto: Istimewa)

Dalam penangkapan tersebut, petugas berhasil menyita barang bukti sabu dari tangan pelaku. Kombes Pol Calvijn Simanjuntak menambahkan bahwa pihaknya akan terus melakukan pengembangan kasus ini untuk mengungkap jaringan pemasok narkoba yang lebih besar.

"Kami masih mendalami dari mana pelaku mendapatkan barang haram tersebut. Upaya pengembangan dan pengejaran terhadap pihak lain yang terlibat masih terus dilakukan," tegasnya.

Keberhasilan penangkapan pengedar sabu di lokasi yang tidak terduga ini menunjukkan keseriusan dan respons cepat Polda Sumut dalam menindaklanjuti informasi dari masyarakat terkait aktivitas peredaran narkoba. Hal ini juga menjadi bukti komitmen kepolisian dalam menciptakan lingkungan yang aman dan bersih dari narkoba, bahkan di tempat-tempat yang seharusnya menjadi simbol kedamaian seperti rumah ibadah.



Editor : Chris

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network