Peringati Hari Guru Nasional, Pj Gubernur Sumut: Peran Ciptakan Generasi Berkarakter

Jafar
Pj Gubernur Sumut, Ahmad Fatoni saat memperingatan Hari Guru Nasional (HGN) 2024 di Lapangan Astaka, Medan, Sumut, Senin (24/11/2024). (Foto: Diskominfo Sumut)

Guru yang hebat bukan hanya yang menguasai ilmu pengetahuan namun juga mampu menginspirasi, membimbing dan menjadi teladan bagi siswa. 

“Guru hebat adalah sosok yang tidak pernah berhenti belajar, selalu ada motivasi terhadap perubahan termasuk dalam memanfatakan metodologi pembelajaran,” ucapnya.

Selain itu, dalam menghadapi era digital peran guru tidak tergantikan meskipun teknologi berkembang pesat. Guru adalah jiwa dari pendidikan yang membentuk karakter siswa.

Oleh karena itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut berkomiten untuk terus mendukung pengembangan potensi guru melalui pelatihan, peningkatan kesejahteraan dan penguatan fasilitas pendidikan.

“Saya menyadari menjadi guru bukanlah pekerjaan yang mudah, tugas mencetak generasi bangsa terus menghadapi tantangan, mulai dari keterbatasan fasilitas hingga dinamika sosial di masyarakat".

"Pada kesempatan ini, saya menyampaikan rasa terima kasih dan memberi penghargaan setinggi-tingginya atas dedikasi, kesabaran, dan keihklasan para guru dalam menjalankan amanah yang sangat mulia,” katanya. 

Editor : Chris

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network