Profil Brigjen Pol Whisnu Hermawan Februanto, Ungkap Kasus Crazy Rich Terbesar Jadi Kapolda Sumut

Sujoni/Jafar
Profil Brigjen Pol Whisnu Hermawan Februanto (tengah), Ungkap Kasus Crazy Rich Terbesar Jadi Kapolda Sumut. (Foto: Dok SINDOnews)

MEDAN, iNewsMedan.id - Brigjen Pol Whisnu Hermawan Februanto yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Polri, kali ini dipercaya oleh Kapolri untuk menjabat sebagai Kapolda Sumatera Utara menggantikan Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi.

Pergantian itu tertuang dalam surat telegram nomor ST/1236/VI/KEP./2024, TGL 25-6-2024. REF KEP Kapolri Nomor: Kep/1002/VI/2024 TGL 25 JUNI 2024. Tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan Polri.

Dilansir dari SINDOnews.com pada Kamis (27/6/2024), Brigjen Pol Whisnu Hermawan Februanto pada saat menjabat sebagai Dirtipideksus Bareskrim Polri berhasil membongkar sejumlah kasus besar di antaranya kasus crazy rich palsu Indra Kenz dan Doni Salmanan. Keduanya ditetapkan tersangka dugaan penipuan investasi opsi biner (binary option). 

Dalam pengungkapan itu, Bareskrim berhasil mengamankan sejumlah aset berharga milik Indra Kenz dan Doni Salmanan. Dari Indra Kenz, polisi menyita rumah mewah, mobil Tesla tipe 3, dan Ferrari miliknya di Medan, Sumatera Utara. Aset Indra Kenz yang disita diperkirakan sebesar Rp57,2 miliar.  

Kemudian, dari Doni turut disita rumah di Soreang, rumah di Kota Bandung, Porsche 911 Carrera 4S, Honda CRV, Toyota Fortuner, 2 Kawasaki Ninja, 2 motor BMW, 2 motor Ducati, 5 motor Yamaha, 1 KTM, serta 1 motor MSI. Aset Doni Salmanan yang disita ditaksir mencapai Rp60 miliar. 

Setelah menyita aset berharga 2 crazy rich itu, Bareskrim berkoordinasi dengan PPATK dan segera mengungkap pemilik aplikasi Binomo di Indonesia. Terhadap Indra Kenz, polisi juga mengusut keterlibatan pacarnya Vanessa Khong. Vanessa telah menjalani pemeriksaan penyidik Bareskrim Polri pada Selasa 8 Maret 2022. 

Brigjen Pol Whisnu Hermawan Februanto yang lahir pada 16 Februari 1972 dikenal sangat mumpuni dalam pengungkapan kasus penipuan online baik investasi bodong hingga pinjaman online (pinjol) ilegal. 

Sebelum menjabat Dirtipideksus Bareskrim Polri, dia adalah Wadirtipideksus. Whisnu menjabat Dirtipideksus sejak 31 Oktober 2021. Jebolan Akpol 1994 ini berpengalaman dalam bidang reserse. 

Berikut perjalanan karier Brigjen Pol Whisnu Hermawan: 

- Kasubdit Cybercrime Ditreskrimsus Polda Metro Jaya 
- Kapolres Tulungagung (2011) 
- Wadirresnarkoba Polda Jabar (2014) 
- Kasubdit Uang Palsu Dittipideksus Bareskrim Polri (2018) 
- Analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bareskrim Polri (2019) 
- Kasubdit II Dittipidter Bareskrim Polri (2020) 
- Wadirtipideksus Bareskrim Polri (2020) 
- Dirtipideksus Bareskrim Polri (2021)
- Kapolda Sumatera Utara (2024)

Editor : Jafar Sembiring

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network