Bank Mandiri Groundbreaking Mandiri Digital Services di IKN 

Ismail
Bank Mandiri Groundbreaking Mandiri Digital Services di IKN (ist)

Sementara itu, Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi mengatakan, Digital Services Bank Mandiri di IKN ini akan berlokasi di Pusat Layanan Perbankan Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP), yang merupakan kawasan strategis dan representatif bagi lembaga negara dan swasta. Kantor Bank Mandiri ini akan dibangun dengan konsep hijau atau ramah lingkungan dan berbasis digital, sesuai dengan visi IKN sebagai kota cerdas dan berkelanjutan. 

“Kami berharap dengan hadirnya Mandiri Digital Services di IKN, dapat memberikan kontribusi positif bagi perkembangan ekonomi dan sosial di IKN, terutama dalam proses transisi dari ibukota saat ini agar dapat berjalan lancar dan sesuai harapan. Kami juga berkomitmen untuk ikut mengembangkan ekosistem jasa keuangan di IKN, bersama dengan lembaga negara dan swasta lainnya yang turut berpartisipasi dalam pembangunan IKN,” ujar Darmawan. 

Mandiri Digital Services rencananya, akan terdiri dari 2 (dua) lantai dengan luas bangunan kurang lebih sebesar 2.000 m2. Secara desain, bangunan ini akan berbentuk fluid yang menyimbolkan keselarasan bangunan Mandiri Digital Services dengan lingkungan sangat asri di Ibu Kota Nusantara. Selain itu, desain bangunan Mandiri Digital Services akan mengusung konsep sustainability dan ramah lingkungan, dimana solar panel akan berfungsi sebagai salah satu sumber energi. 

Bank Mandiri juga membawa tiga inovasi digital unggulan yakni Super App Livin’ by Mandiri, Wholesale Super Platform Kopra by Mandiri dan Smart Branch by Mandiri ke IKN untuk mempermudah kebutuhan finansial masyarakat. Sebabnya, Livin’ by Mandiri yang menghadirkan solusi finansial nasabah ritel ini telah mencatat lebih dari 18.000 transaksi per detik dan Kopra by Mandiri untuk nasabah wholesale kini mampu memproses lebih dari Rp 1.900 triliun transaksi per detik hingga akhir 2023. 

“Hal ini juga menjadi nilai tambah bagi masyarakat, dengan kehadiran Livin’ dan Kopra by Mandiri, masyarakat maupun nasabah kini dapat membuka rekening Tabungan, Giro, Deposito, dan melakukan transaksi finansial non tunai untuk individu atau Badan Usaha, kapan saja dan di mana saja,” ungkapnya. 

Darmawan juga menambahkan, Mandiri Digital Services akan dibangun di atas lahan seluas 1,28 Hektar, tempat ini akan menjadi pelopor one-stop-financial solution di IKN dengan memberikan pelayanan terbaik secara digital dan offline, yang didukung oleh kehadiran Smart Branch by Mandiri, fasilitas Smart Priority Lounge, Co-working Space hingga SPKLU untuk kendaraan ramah lingkungan guna mendukung segala aktivitas masyarakat di IKN. 

Editor : Ismail

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network