Berjalan Lancar dan Aman, Wakil Ketua NU Labusel Apresiasi Pengamanan Pemilu 2024

Jafar
Pengamanan Pemilu 2024 yang dilakukan Polres Labusel dan Kodim 0209 Labuhanbatu. (Foto: Istimewa)

LABUSEL, iNewsMedan.id - Proses pengamanan yang dilakukan Polres Labuhanbatu Selatan (Labusel) bersama unsur terkait pada Pemilu 2024, mendapat apresiasi dari tokoh agama.

Wakil Ketua Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Labusel, Irwan Hasibuan menyampaikan terima kasih atas kerja keras yang dilakukan petugas untuk mengamankan jalannya pesta demokrasi.

"Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada pihak Polres Labuhanbatu Selatan dan Kodim 0209 Labuhanbatu yang telah melaksanakan tugas dengan baik," ucap Irwan Hasibuan, Kamis (15/2/2024).

Irwan menuturkan, berkat kerja keras yang dilakukan Polres Labusel dan Kodim 0209 Labuhanbatu, proses pendistribusian kotak/surat suara dan pemungutan suara berjalan lancar, aman dan damai.

"Atas kerja keras Polri dan TNI, sehingga pelaksanaan pemilu di wilayah Kabupaten Labuhanbatu Selatan aman dan damai," ucapnya.

Editor : Jafar Sembiring

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network