Djarot dan Yasonna Kenang Sosok Baskami Ginting Semasa Hidup: Konsisten dalam Perjuangan

Jafar
Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly dan Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id - Kepergian Ketua DPRD Sumut, Baskami Ginting, menjadi duka mendalam bagi para kolega dan sahabat. Hal itu tampak dari para pelayat yang terus memadati rumah duka, di Kota Medan, Rabu (7/2/2024).

Para kolega dan sahabat Almarhum Baskami Ginting yang hadir di rumah duka, di antaranya, Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly dan Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat.

Keduanya mengenang sosok Baskami Ginting sebagai kader yang memiliki loyalitas tinggi selama bertugas membawa nama PDI Perjuangan.

“Bas ini sahabat saya sejak 1999. Saat itu saya hendak menjadi anggota DPRD Sumatra Utara. Beliau itu salah satu wakil ketua DPD PDI Perjuangan. Beliau konsisten dalam perjuangan. Seoarng yang militan sebagai kader partai. Kami di PDI Perjuangan kehilangan kader yang terbaik,” jelas Yasonna.

Yasonna juga mengaku masih berkomunikasi dengan Baskami Ginting soal rencana berkampanye di Kabupaten Deli Serdang sebelum mendapat kabar duka tersebut.

“Padahal itu bukan Dapil dia. Inilah bentuk perjuangan terhadap partainya,” sambung Yasonna.

Senada dengan itu, Djarot mengaku bahwa Baskami Ginting sudah menjadi bagian keluarganya. Ditambahkannya, militansi Baskami di PDI Perjuangan tidak perlu diragukan.

“Beliau hari ini harusnya bisa mendampingi Presiden Joko Widodo meresmikan jalan Tol. Tapi beliau lebih memilih berkantor karena sudah berjanji beraudiensi dengan masyarakat," sebut Djarot.

"Dedikasi beliau kepada masyarakat luar biasa. Bukan malah menghamba kepada yang berkuasa. Karena saat ini banyak kader yang silau, justru merapat ke kekuasaa,” tutup Djarot.

Editor : Odi Siregar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network