MEDAN, iNewsMedan.id - Salah satu bentuk program Ganjar-Mahfud menyapa warga Sumatera Utara adalah melalui program Jumat Berbagi. Program ini merupakan wujud kepedulian Ganjar-Mahfud terhadap sesama, terutama kepada kaum duafa agar pada hari Jumat ini dapat sedikit menikmati makanan yang telah dibagikan.
Pada Jumat (29/12/23) sebanyak 5000 nasi kotak telah dibagikan oleh Relawan Ganjar kepada warga yang tersebar di 5 kab/kota yaitu di Medan, Deli Serdang, Serdang Bedagai, Batubara, dan Simalungun.
Di Kota Medan, 1000 Nasi Kotak telah dibagikan oleh Relawan ARUS Ganjar ke Warga di 4 titik kota Medan. Deli Serdang 1000 nasi kotak telah dibagikan ke warga di 5 titik lokasi oleh Tim Relawan Milenial Tiga.
Jumat Berbagi, Relawan Ganjar Bagikan 5000 Nasi Kotak. (Foto: Istimewa)
Sedangkan di Serdang Bedagai 1000 nasi kotak telah dibagikan di 7 titik lokasi, terutama kepada warga miskin dan para buruh perkebunan. Dan 1000 nasi kotak juga dibagikan oleh Relawan Bara Batubara di Kabupaten Batubara, Kemudian 1000 nasi kotak dibagikan ke warga oleh Relawan Sitiga Ganjar di Kabupaten Simalungun.
Pasangan calon Presiden RI periode 2024-2029 Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo sebagai calon Presiden dan calon wakil Presiden Mahfud MD melalui Tim Relawan turun langsung ke jalanan dan rumah-rumah warga gelar Jumat Berbagi.
Editor : Odi Siregar
Artikel Terkait