Untuk itu, Sihar telah memberikan bantuan alat peraga kampanye (APK), seperti kaos, spanduk, dan dana operasional kepada kader agar mereka dapat menyosialisasikan capres yang didukung oleh partai.
Sihar mengatakan bahwa program Ganjar—Mahfud menawarkan solusi bagi berbagai masalah dan tantangan yang dihadapi oleh masyarakat, terutama dalam bidang ekonomi kerakyatan dan ekonomi digital.
Program-program tersebut antara lain mencakup penciptaan 17 juta lapangan kerja baru, pengembangan pariwisata berbasis masyarakat lokal, menciptakan lingkungan usaha yang mendukung pertumbuhan usaha ultra mikro, mengalokasikan 50% belanja pemerintah untuk koperasi dan UMKM, serta mengaktifkan ekonomi digital untuk UMKM lokal.
"Hasil survei untuk Pilpres di Sumatera Utara masih fluktuatif dan persaingan masih ketat antara ketiga kandidat capres. Oleh karena itu, kita harus menyatukan barisan, mengunjungi setiap rumah, pergi ke tempat-tempat umum, berbicara dengan masyarakat, dan memperkenalkan program-program unggulannya. Kita juga harus menjelaskan bahwa pasangan Ganjar—Mahfud ini berpengalaman, kompeten, anti-korupsi, dan peduli terhadap masyarakat kecil," kata Sihar.
"Tujuan kita hanya satu, yaitu memenangkan capres yang kita usung, terutama di wilayah Sumatera Utara ini," tambah Sihar.
Editor : Ismail
Artikel Terkait