Rosmawati juga mengaku resah dan khawatir di hari berikutnya barang-barang lainnya juga akan hilang. “Inikan sudah menunjukkan bahwa dia itu udah berani, dari hal kecil dia curi selang, bisa-bisa kedepannya ada lagi hal lain yang dia ambil, kami berharap lingkungan disini aman,” pungkasnya.
Sementara tak jauh dari lokasi pencurian selang tersebut, beberapa sopir mengeluhkan BBM solar milik mereka habis saat truk terparkir dan ditinggal beristirahat. Hal ini diduga diakibatkan terjadinya penyulingan minyak dari dalam tangki bahan bakar oleh orang tak bertanggung jawab.
Mereka juga berharap pihak kepolisian setempat dapat memperhatikan permasalahan tersebut.
Editor : Ismail
Artikel Terkait