Terungkap Driver Ojol Naik Pesawat dari Medan ke Yogya Beli Bakpia Ternyata Anggota DPRD Medan

Tim iNews Medan
erungkap ternyata driver ojol (ojek online) yang viral naik pesawat dari Medan ke Yogyakarta  membeli bakpia patok untuk pelanggannya ternyata anggota DPRD Kota Medan bernama Erwin Siahaan. Foto: Tangkapan Layar.

 

MEDAN, iNewsMedan.id - Terungkap ternyata driver ojol (ojek online) yang viral naik pesawat dari Medan ke Yogyakarta  membeli bakpia patok untuk pelanggannya ternyata anggota DPRD Kota Medan bernama Erwin Siahaan.

Erwin Siahaan lahir di Medan pada tanggal 4 Desember 1982, adalah anggota DPRD Kota Medan periode 2019-2024 yang terpilih melalui Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Lantas apa latar belakang kehidupan Erwin Siahaan. Erwin Siahaan mengeyam pendidikan terakhir yang tertera dalam biodatanya adalah SMA atau setara. Dia terpilih mewakili Daerah Pemilihan (Dapil) 5 dengan menggunakan kendaraan politik PSI.

Sebelum terpilih sebagai anggota DPRD Kota Medan, Erwin sebenarnya adalah seorang pengemudi ojek online (ojol).  Erwin menceritakan awalnya keinginannya untuk menjadi anggota DPRD di Kota Medan, Sumatra Utara.
 
Dia melihat bahwa kota tersebut, yang dulu dikenal sebagai Kota Melayu Deli, tengah menghadapi masalah dan masyarakatnya jauh dari sejahtera.

Bahkan, kota ini pernah disebut sebagai kota terkorupsi dengan tingkat korupsi yang tinggi di Indonesia.  "Jadi atas dasar itulah aku maju. Aku ingin memperbaiki kota kelahiranku ini," kata Erwin

Erwin kemudian mendaftarkan diri sebagai calon anggota legislatif ke beberapa partai yang berpartisipasi dalam Pemilu dari tahun 2016 hingga 2017. Ia juga mencoba mendaftar ke Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), meskipun merupakan keturunan dari kader partai tersebut. Namun, ia tidak diterima di PDIP.

Setelah mencoba peruntungannya di Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Nasional Demokrat (Nasdem), Erwin akhirnya bergabung dengan PSI.

Setelah menghubungi tetangganya, Fuad Ginting, yang juga merupakan Ketua Ranting PSI Medan Johor, Erwin akhirnya bergabung dengan PSI pada pertengahan tahun 2017. Ia memilih untuk maju dalam Daerah Pemilihan 5, yang mencakup Medan Johor, Maimun, Polonia, Tuntungan, Selayang, dan Sunggal.

Dengan dana yang terbatas, Erwin menghabiskan sekitar Rp18 juta untuk kampanye sebagai anggota DPRD Kota Medan. Dia menjelaskan bahwa sebagian uang tersebut berasal dari warisan asuransi kematian ibunya dan dana dari BPJS ketenagakerjaannya, setelah ia mengundurkan diri dari pekerjaannya sebelum menjadi pengemudi Grab.

Dengan sumber daya yang terbatas tersebut, Erwin menyediakan materi kampanye seperti brosur, kartu nama, spanduk, dan lainnya, sambil tetap menjadi pengemudi ojek daring. Ia juga berusaha melakukan sosialisasi keinginannya menjadi caleg kepada komunitas Grab dan Gojek di Medan, meskipun beberapa komunitas ojek daring menolak pencalonannya.

Erwin juga memanfaatkan hubungannya dengan media massa di Medan untuk kampanye. Kerja kerasnya akhirnya membuahkan hasil, dan ia berhasil meraih 2.038 suara murni dari total Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Dapil 5.

Sebelumnya, sebuah video seorang pengemudi ojek daring naik pesawat Garuda untuk mengambil pesanan bakpia pelanggannya dari Yogyakarta telah menjadi viral di media sosial.

Video tersebut menunjukkan dua pramugari pesawat yang curiga dan memeriksa tiket penumpang yang mengenakan seragam pengemudi ojek daring.

Seorang penumpang lainnya mencoba meyakinkan pramugari bahwa pengemudi ojek daring tersebut adalah penumpang yang sah. Video tersebut diposting di akun Twitter @Penyuka_ombak dan menjadi viral.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network