Total 8 Orang Diamankan KPK dalam OTT di Langkat, Termasuk Bupati

Ismail
Bupati langkat berkaos Hitam, celana pendek. (Foto: Istimewa)

LANGKAT, iNews.id-   Sebanyak 8 orang diamankan dalam operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Kabupaten Langkat.

Juru bicara KPK, Ali Fikri mengatakan 8 orang itu terdiri Bupati Langkat, pejabat di pemerintahan Kabupaten Langkat, aparatur sipil Negara (ASN) di Pemkab Langkat dan pihak Swasta.

"Saat ini 7 orang sudah tiba di Jakarta dan sedang dilakukan pemeriksaan lanjutan di gedung Merah Putih KPK. Terdiri dari beberapa pejabat dan asn Pemkab Langkat serta pihak swasta," kata Fikri, Rabu (19/1) malam.

Sedangkan Bupati Terbit Rencana Perangin-angin malam ini diboyong ke Jakarta.

"Bupati langkat malam ini segera dibawa ke Jakarta," sebut Juru Bicara KPK, Ali Fikri

Terbit Rencana dibawa setelah menjalani serangkaian pemeriksaan sekitar 4 jam di Mako Polr

Dengan menumpang mobil dan mendapatkan pengawalan ketat petugas kepolisian dan petugas KPK, Terbit meninggalkan Polres Binjai, Rabu malam, 19 Januari 2021, sekitar 21.00 WIB menuju Bandara Kualanamu Internasional Airport di Kabupaten Deli Serdang untuk diterbangkan ke Jakarta.

Sebelumnya, Terbit saat diamankan petugas KPK hanya mengenakan kaos hitam dan celana pendek. Namun, saat di bawa menuju Bandara Kualanamu. Sang Bupati sudah berpakaian rapi dan menggunakan celana panjang. 

Editor : Ismail

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network