Revitalisasi Gedung Warenhuis, Bobby Nasution Minta Jangan Hilangkan Nilai Sejarah

Jafar
Wali Kota Medan, Bobby Nasution saat meninjau Gedung Warenhuis di Jalan Ahmad Yani VII, Kelurahan Kesawan, Kecamatan Medan Barat. (Foto: Istimewa)

Bobby menuturkan, dari hasil peninjauan yang dilakukan, kondisi Gedung Warenhuis saat ini tidak sepenuhnya untuh 100 persen. Meski demikian, cerita dari bangunan yang ada dapat menjadi nilai tambah dari kawasan ini apabila sudah difungsikan.

"Saya berpesan bangunan yang ada hari ini merupakan peninggalan sejarah, tidak boleh dirubuhkan tetap harus dipertahankan. Bangunan yang ada hari inilah yang akan menjual," ucapnya.

Lebih lanjut Bobby menambahkan, Gedung Warenhuis dan bangunan yang berada di sebelahnya digabung menjadi satu dan akan memiliki luas sekitar 1 hektar.

Kemudian, sambung Bobby, revitalisasi kedua bangunan ini masuk ke dalam program prioritas, yakni pembenahan kawasan heritage yang memiliki manfaat untuk memberdayakan dan membangkitkan perekonomian.

"Di sini nantinya bukan hanya kegiatan ekonomi saja, tetapi juga akan ada fasilitas umumnya sehingga masyarakat bisa menikmati kawasan kota lama ini. Pemko Medan juga akan mendiskusikan lebih lanjut terkait pembangunan yang akan dilakukan dan berkolaborasi dengan pihak swasta, termasuk investor untuk coba kita ajak membangun kota lama ini," pungkasnya.

Editor : Odi Siregar

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network