Kumpulan Drama Korea Akan Tayang April 2023

Claudia Noventa
Kumpulan Drama Korea Tayang 2023

JAKARTA, iNewsMedan.id – Kumpulan Drama Korea atau drakor yang siap tayang pada bulan April 2023. Tak hanya drama romantis, drama misteri, hingga komedi tapi juga akan disajikan untuk menghibur para pecintanya.

Apa saja? Berikut ini ulasan Okezone, seperti dikutip dari berbagai sumber.

1. Decoy Part 2

Drama Decoy 2 akan tayang pada 7 April 2023 mendatang. Drama tersebut juga menjadi drama comeback Jang Geun Suk setelah 4 tahun vakum. Rencananya, dramanya tersebut hanya memiliki 6 episode.

Diketahui, drama tersebut mengisahkan tentang seorang mantan pengacara bernama Gu Do Hann yang sekarang menjadi detektif. Dia mengejar kebenaran di balik kejahatan yang belum terpecahkan yang terjadi di masa lalu melalui kasus yang terjadi di masa sekarang. Dia lalu berpapasan dengan Reporter Cheon Na Yeon dan seorang penipu bernama No Sang Cheon.

2. Bo Ra! Deborah

Drama komedi romantic Bo Ra! Deborah juga akan tayang pada 12 April 2023. Drama yang dibintangi Yoo In Na dan Yoon Hyun Min itu akan dikemas dalam 14 episode.

Diketahui, drama bercerita tentang Yeon Bo Ra, seorang penulis dengan nama pena Deborah. Dia merupakan penulis buku terlaris tentang cinta, dan dia juga terkenal sebagai pelatih kencan.

3. Family: The Unbreakable Bond

Drama yang kembali memasangkan Jang Hyuk dan Jang Nara itu akan tayang pada 17 April 2023. Jang Hyuk dan Jang Nara akan reuni setelah 9 tahun dengan peran suami istri.

Drama action dan komedi itu menceritakan Kwon Do Hoon, agen rahasia untuk NIS (National Intelligence Service) dan penembak jitu veteran dengan tembakan yang cepat dan sangat akurat yang menikah dengan Kang Yoo Ra. Namun ia harus menyamar sebagai karyawan biasa di sebuah perusahaan dagang. Bahkan istrinya Kang Yoo Ra percaya dia memegang pekerjaan kantor biasa.

Editor : Chris

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network