Bendahara PDIP Sumut Lapor Polisi Terkait Penyerangan Rumah Sakit Diduga Dilakukan 8 Oknum Polri   

Said Ilham
Rumah Sakit Bandung di Jalan Mistar, Medan milik Bendahara PDI Perjuangan Sumut sekaligus anggota DPRD Sumut, Meriahta Sitepu diserang sekitar 8 pemuda diduga oknum anggota polisi. Foto: ISt

MEDAN, iNewsMedan.id - Rumah Sakit Bandung di Jalan Mistar, Medan milik Bendahara PDI Perjuangan Sumut sekaligus anggota DPRD Sumut, Meriahta Sitepu diserang sekitar 8 pemuda diduga oknum anggota polisi.

Akibat penyerangan itu  seorang perawat bernama Wanda mengalami luka-luka menjalani perawatan instensif di rumah sakit tersebut. 

Meriahta Sitepu pun tidak terima dengan ulah diduga oknum polisi tersebut. Meriahta Sitepu juga tidak terima dengan penyerangan perawat dan sekuriti di rumah itu dan melaporkan hal ini ke pihak berwajib.

Kejadian ini sempat membuat syok dan trauma perawat dan sekuriti di rumah sakit itu.

Aksi tak terpuji itu terekam kamera CCTV dan terjadi pada pada Minggu 6 November 2022 sekitar pukul 5.00 WIB terjadi di halaman rumah sakit. 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network