Jokowi Tegaskan Hukum Harus Ditegakkan Seadil-adilnya Tanpa Pandang Bulu

Raka Dwi Novianto
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar hukum di Indonesia dapat ditegakkan seadil-adilnya tanpa pandang bulu. (Foto: Antara)

JAKARTA, iNewsMedan.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar hukum dapat ditegakkan seadil-adilnya tanpa pandang bulu. Dirinya juga meminta agar pemenuhan hak sipil harus diperkuat. 

Hal itu disampaikan Jokowi dalam pidato kenegaraan di Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR serta DPD, Jakarta, Selasa (16/8/2022). 

Awalnya Jokowi membahas perlindungan hukum, sosial, politik, dan ekonomi untuk rakyat harus terus diperkuat.

"Pemenuhan hak sipil dan praktik demokrasi, hak politik perempuan dan kelompok marjinal, harus terus kita jamin. Hukum harus ditegakkan seadil-adilnya, tanpa pandang bulu," ujar Jokowi. 

Jokowi menyebut keamanan, ketertiban sosial, dan stabilitas politik merupakan kunci pembangunan. Begitu pula dengan rasa aman dan keadilan yang menurutnya harus dijamin oleh negara.

Editor : Jafar Sembiring

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network