2. Bren
Bren merupakan SMR buatan Inggris. Senjata ini menjadi salah satu andalan Kopassus di awal masa pembentukannya pada 1953 untuk mendukung operasi. Senjata ini pertama dibawa oleh pasukan Inggris saat datang ke Indonesia pascakekalahan Jepang dalam Perang Dunia II. Bren digunakan oleh Kopassus hingga 1991.
3. MP5
Senjata buatan Jerman ini juga menjadi salah satu andalan Kopassus untuk pertempuran jarak dekat. Senapan yang telah diproduksi sejak 1960 ini dibuat dalam beberapa varian dan dipakai militer sekitar 50 negara, termasuk Indonesia.
MP5 atau Heckler & Koch Maschinenpistole memiliki akurasi dan keandalan tinggi di samping perawatannya mudah. Senapan mesin yang berbentuk seperti pistol ini didesain untuk kepentingan pasukan khusus dengan kemampuan menembak 800 peluru per menit.
4. SS-2 V5
SS-2 atau Senapan Serbu 2 merupakan senjata buatan dalam negeri yang juga menjadi andalan TNI sejak 2005. Varian SS-2 V5 baru diproduksi pada 2012 dan secara khusus dibuat untuk kebutuhan Kopassus.
Varian yang dibuat khusus untuk Kopassus didesain agar lebih nyaman dipakai, dengan laras lebih pendek membuat bobotnya lebih ringan. Penggunaan senjata ini lebih praktis karena dilengkapi ball stoper.
Editor : Jafar Sembiring
Artikel Terkait