Bayi 8 Bulan yang Diduga Terjangkit Hepatitis Akut Misterius di Medan Meninggal

MEDAN, iNews.id - Bayi berusia 8 bulan yang diduga terjangkithepatitis akut meninggal dunia usai dirawat di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Haji Adam Malik Medan pada Sabtu (15/5/2022) kemarin.
"Benar, pasiennya sudah meninggal dunia," kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Sumatera Utara, dr Syarifah Zakia, Senin (17/5/2022).
Syarifah menegaskan bahwa pasien yang meninggal dunia pada Sabtu (17/5/2022) malam itu dipastikan bukan karena hepatitis.
"Meninggalnya bukan kita duga karena hepatitis," tegasnya.
Karena, kata Syarifah mereka masih menunggu hasil laboratorium dari pusat.
"Tapi kita menunggu hasil (kab) keluar. Diagnosa dokter bukan karena hepatitis tipe A melainkan karena gagal nafas," terang Syarifah.
Editor : Ismail