get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengusaha Buka Akses Jalan Pertanian 5 KM, Warga Sitapongan Kini Lebih Sejahtera

Prabowo: Buang Regulasi Tak Masuk Akal, Permudah Proses Perizinan

Rabu, 09 April 2025 | 08:00 WIB
header img
Presiden RI, Prabowo Subianto. Foto: Sekretariat Presiden/YouTube

JAKARTA, iNewsMedan.id - Presiden RI, Prabowo Subianto, meminta para menteri Kabinet Merah Putih agar mempermudah proses perizinan bagi para pengusaha. Menurutnya, regulasi perizinan harus efisien.

"Buang semua regulasi yang tidak masuk akal, ya. Permudah semua proses untuk pengusaha," ucap Prabowo di acara Sarasehan Ekonomi Bersama Presiden di Jakarta, Selasa (8/4/2025).

Prabowo juga mengaku heran dengan birokrat-birokrat yang kerap mengeluarkan peraturan teknis (pertek) lagi meski sudah ada keputusan presiden.

"Sudah dikeluarkan keputusan presiden, dia bikin lagi peraturan teknis, pertek-pertek, apa itu pertek-pertek. Kadang-kadang itu pertek-nya lebih galak daripada keputusan presiden," ujarnya.

"Pokoknya pertek dikeluarkan oleh kementerian harus seizin Presiden RI," kata Prabowo.

Editor : Jafar Sembiring

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut