get app
inews
Aa Text
Read Next : Dari Tempat Cukur Sederhana ke Barak Akmil: Kisah Inspiratif Seorang Pemuda Jadi Perwira Remaja TNI

Kisah Inspiratif Yuli Efriani, Perempuan Muda yang Berhasil Mengubah Sampah Menjadi Berkah

Jum'at, 15 November 2024 | 15:10 WIB
header img
Kisah Inspiratif Yuli Efriani, Perempuan Muda yang Berhasil Mengubah Sampah Menjadi Berkah. Foto: Istimewa

Hingga saat ini, Seabolga terus mengalami perkembangan melalui projek dan kolaborasi dengan banyak pihak, mulai dari institusi, sesama komunitas, hingga pemerintah daerah, seperti Indonesia Indah Foundation dalam acara hari bersih Indonesia, Global Girls Creating Change atau G2C2 bersama Ecoxyztem, kegiatan menanam pohon bersama Garnier Green Beauty, serta Leads Indonesia dalam acara donasi buku.

Seabolga juga pernah menjadi salah satu inisiator Pawai Bebas Plastik yang diikuti oleh beberapa pihak seperti Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI), Greenpeace, Pulau Plastik dan beberapa pihak lainnya. 

Komunitas yang ia dirikan tersebut juga telah mengantarnya dalam menyabet beberapa penghargaan bahkan di tingkat internasional.

Di antaranya, Indonesia Women’s Earth Alliance Grassroot by Women’s Earth Alliance Indonesia and Global, 12 Top Ideas at Youth Innovation Challenge by the North American Association for Environment Education (the NAAEE), Young Southeast Asian Leaders Initiative Academic Fellowship by United States Department of State, serta beberapa penghargaan lainnya. 

Tentu saja, pencapaian tersebut tidak lepas dari tantangan yang harus dihadapi oleh Yuli. Mulai dari kekhawatiran orang tua akan masa depan karir Yuli, dipandang sebelah mata oleh beberapa pihak, hingga pada melakukan teknik pendekatan yang tepat terhadap masyarakat.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut