get app
inews
Aa Text
Read Next : Terbongkar! Jaringan Perdagangan Sisik Tenggiling 1,18 Ton Terbesar di Sumatera

Siswi Kursus Penerbangan di Medan Meninggal Secara Mendadak, Keluarga Korban Lapor ke Polda Sumut

Jum'at, 25 Oktober 2024 | 17:30 WIB
header img
Siswi Kursus Penerbangan di Medan Meninggal Secara Mendadak, Keluarga Korban Lapor ke Polda Sumut. Foto: Istimewa

MEDAN, iNewsMedan.id - Seorang siswi kursus penerbangan di Sumatera Flight Education Center, yang terletak di Jalan Jamin Ginting, Komplek Citra Garden, Kota Medan, ditemukan meninggal dunia secara mendadak.

Korban, Ade Nurul Fadilah (19), warga Jalan Mandiri, Kelurahan Sidomukti, Kecamatan Kota Kisaran Barat, Kabupaten Asahan, meninggal dunia pada tanggal 1 Oktober 2024, setelah sebelumnya dilaporkan mengalami sakit.

Keluarga korban, yang merasa curiga atas kematian mendadak tersebut, telah melapor ke Polda Sumut pada Rabu (23/10/2024). Laporan yang diajukan oleh kuasa hukum keluarga, Thomy Faisal S Pane, terdaftar dengan Nomor: LP/B/1507/X/2024/SPKT POLDA SUMATERA UTARA.

Thomy menyampaikan bahwa keluarga mencurigai adanya penganiayaan terhadap Ade. Hal ini diperkuat dengan adanya luka lebam di leher, serta memar di bagian rusuk dan punggungnya yang ditemukan setelah jenazah tiba di rumah duka.

"Keluarga menduga, korban tewas akibat dianiaya karena ada diduga lebam bekas penganiayaan di leher, rusuk dan punggung," ujar Thomy, didampingi oleh kakak korban, Putri Ardiyanti.

Korban mendaftar di Sumatera Flight Education Center pada 29 Juli 2024 dan sebelumnya dinyatakan sehat setelah pemeriksaan kesehatan sebelum masuk asrama.

Namun, pada malam kejadian, pihak asrama menghubungi keluarga dan melaporkan bahwa Ade mengalami sakit dan sudah dibawa ke Rumah Sakit Universitas Sumatera Utara (USU). Hanya 15 menit setelahnya, mereka menerima berita duka bahwa Ade telah meninggal dunia.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut