get app
inews
Aa Text
Read Next : Pelindo Genjot Transformasi Pelabuhan Nonpetikemas, Perkuat Logistik Nasional

Jadi Ambassador Perusahaan, SPMT Dorong Karyawan Sebarkan Informasi Positif di Media Sosial

Kamis, 11 Januari 2024 | 14:42 WIB
header img
SMPT dorong karyawan sebarkan informasi positif melalui media sosial. (Foto: Istimewa)

Namun jika konten berkaitan dengan nilai-nilai perusahaan, tentu ada aturan yang tidak bisa dilakukan sembarang. Vina juga menegaskan, bagi karyawan perusahaan, ada beberapa hal yang sebaiknya dipahami dalam membuat konten-konten di media sosial.

"Atas nama perusahaan kita tidak bisa sebebas dan semau kita membuat konten, karena kita akan mempresentasikan perusahaan kita, kita tidak boleh provoke, tidak boleh menyentuh ranah SARA, apalagi sampai memperlihatkan dukungan terhadap kelompok tertentu, dan mensupport subjek atau objek yang dilawan oleh massa," beber Vina.

Sependapat dengan itu, Communications Strategist, Fardila Astari juga menekankan, segala hal yang terposting di media sosial akan berdampak terhadap brand-brand di belakang yang menyertainya.

"Ketika kita masuk ke ruang-ruang publik, sebetulnya kita udah masuk ke ranah publik, apapaun yang kita posting akan berdampak terhadap brand di belakang kita. Mulai dari keluarga, nama perusahaan, alumni kampus, dan lainnya. Jadi baik dan buruk yang kita posting akan sampai di brand belakang kita," terang Fardila.

Sementara itu Sekretaris Perusahaan PT Pelindo Multi Terminal menjelaskan, mulai tahun 2024 ini seluruh insan SPMT juga insan Pelindo Group secara umum akan menjadi ambassador bagi perusahaan melalui personal branding di media sosial. Sharing session Good News from SPMT ini menjadi wadah bagi seluruh insan Pelindo Grup, khususnya SPMT untuk berbagi ilmu bersama para narasumber yang ahli di bidangnya untuk bisa mengabarkan informasi positif Perusahaan.

“Tren saat ini word of mouth akan menjadi kekuatan untuk membetuk narasi positif. Untuk mendorong dan memotivasi karyawan dalam bermedia sosial yang sehat dan positif, SPMT menyelenggarakan Instagram challenge Good News from SPMT yang dapat diikuti oleh seluruh karyawan SPMT Grup melalui storytelling Insan SPMT. Harapannya dengan challenge tersebut dapat menumbuhkan budaya berbagi informasi positif tentang Perusahaan yang semakin dapat meningkatkan kredibilitas baik Perusahaan,” tutur Fiona.

Editor : Chris

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut