get app
inews
Aa Text
Read Next : Polda Sumut Sukses Amankan Event Aquabike, Angkat Reputasi Danau Toba di Mata Dunia

2.289 Personel Gabungan Disiapkan Dalam Perayaan Imlek di Sumut 

Senin, 31 Januari 2022 | 15:17 WIB
header img
2.289 personel gabungan turun dalam pengamanan perayaan ibadah dan Tahun Baru Imlek 2573 di Sumut

MEDAN, iNews.id - Sebanyak 2.289 personel gabungan turunkan dalam pengamanan perayaan ibadah dan Tahun Baru Imlek 2573 yang akan jatuh pada 1 Februari 2022 besok. 

Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Sumatera Utara Kombes Pol Hadi Wahyudi mengatakan bahwa para personel tersebut akan disebar ke vihara-vihara di wilayah Polda Sumut dan jajaran bergabung dengan personil TNI, Satpol PP dan stakeholder terkait.

"Pada perayaan Tahun Baru Imlek 2573, Polda Sumut mengerahkan 2.289 personil yang kita tempatkan di obyek-objek vital, rumah ibadah yg akan dijadikan tempat perayaan Imlek," kata Hadi, Senin (31/1/2022).

Hadi menuturkan, di beberapa titik vihara akan dilakukan sterilisasi oleh Satuan Brimob Polda Sumut agar pelaksanaan ibadah berjalan dengan aman dan kondusif.

"Personel Brimob juga akan melakukan strelisasi vihara-vihara guna menjaga keamanan saat masyarakat yang beribadah menjadi nyaman," ucapnya. 

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut