get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemerintah Apresiasi Program "Susu Kambi Goes to School" untuk Tingkatkan Gizi Anak Sekolah

Alween Ong Motivasi Pelajar SMKN 1 Sipispis untuk Jadi Wirausaha 

Kamis, 30 November 2023 | 08:10 WIB
header img
Puluhan pelajar SMK Negeri 1 Sipispis menghadiri acara  "Seminar Entrepreneur," yang digelar oleh Rumah Literasi Sipispis, Rabu (29/11).

Dalam materinya, Alween Ong membawa konsep tentang tiga aspek krusial dalam dunia wirausaha: mindset berwirausaha, branding, dan digital marketing. 

Alween menyoroti betapa pentingnya memiliki mentalitas yang kuat dalam menghadapi tantangan bisnis, sekaligus membahas strategi branding dan pemasaran digital untuk meningkatkan daya saing. 

"Mengubah cara pandang terhadap risiko dan kegagalan adalah kunci utama dalam membangun usaha. Selain itu, branding yang kuat dan pemasaran digital dapat membuka peluang baru dan meningkatkan visibilitas bisnis," ungkap Alween. 

Sesi tanya-jawab menjadi momen interaktif yang menciptakan dialog antara pemateri dan peserta, khususnya terkait implementasi dari konsep-konsep yang telah dibagikan oleh Alween Ong. 

Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan mencerminkan rasa ingin tahu dan minat peserta terhadap dunia wirausaha.

Editor : Ismail

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut