get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemerintah Apresiasi Program "Susu Kambi Goes to School" untuk Tingkatkan Gizi Anak Sekolah

Sociopreneur Muda Alween Ong Memajukan UMKM di Sumatera Utara Melalui Program KAMIS 

Minggu, 08 Oktober 2023 | 16:32 WIB
header img
Melalui inisiatifnya yang disebut Program KAMIS (Kawan Awen Mentoring Bisnis), Alween Ong telah mampu menginspirasi dan memberikan bantuan kepada ratusan wirausaha, terutama para ibu-ibu pelaku UMKM di wilayah Sumatera Utara (ist)

Alween Ong menggunakan pengalaman dan pengetahuannya untuk mengadakan berbagai pelatihan, pendampingan, dan sesi mentoring yang dirancang khusus untuk meningkatkan keterampilan bisnis, manajemen, dan pemasaran online UMKM. 

"Dampak positif dari Program KAMIS sudah dapat terlihat. Banyak ibu-ibu UMKM yang sebelumnya merasa terbatas dalam mengembangkan bisnis mereka, sekarang berhasil meraih kesuksesan yang lebih besar," terang Alween. 

Menurut Alween, mereka telah memperoleh pengetahuan tentang strategi pemasaran, manajemen keuangan, dan pengembangan produk. 

Tak hanya itu, Program KAMIS juga membantu meningkatkan kualitas produk UMKM di Tebing Tinggi, membuat produk-produk lokal semakin diminati oleh masyarakat lebih luas. 

"Hal ini tidak hanya mendukung pertumbuhan bisnis lokal tetapi juga memperkuat ekonomi daerah," sebutnya. 

Selain mendukung UMKM, Alween Ong memiliki misi lebih besar. Dia ingin menciptakan generasi wirausaha muda yang berdedikasi dan berintegritas tinggi. Melalui Program KAMIS, dia berusaha menciptakan ekosistem yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan wirausaha muda di Sumatera Utara.

Editor : Ismail

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut