Sebagaimana diketahui, fitur Autopilot jadi unggulan dari mobil ini. Terdapat kamera 360 derajat di bagian depan, samping dan belakang yang memberikan visibilitas maksimal. Ada pula radar 160m yang menghadap ke depan sehingga memberi pandangan jarak jauh dari objek yang jauh. Ditambah 12 sensor ultrasonik yang mendeteksi mobil jarak dekat, mencegah potensi tabrakan dan membantu ketika parkir.
Tesla Model 3 bisa berakselerasi secara instan. Ngegas dari posisi diam hingga kecepatan 100 km/jam cuma butuh waktu 5,6 detik. Kecepatan tertingginya bisa mencapai 225 km/jam.
Rudy Salim lantas unjuk kebolehan dengan melakukan aksi ngepot Tesla Model 3 di dalam bangunan. Ghozali ditawarkan untuk test drive tetapi menolaknya karena taat Undang-undang Angkutan Lalu Lintas dan Jalan (LLAJ) No. 22 tahun 2009.
"Nggak dulu, belum punya SIM juga," ujar Ghozali.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta