get app
inews
Aa Read Next : Daftar 11 Mal di Kota Medan yang Bisa Dijadikan Tempat Nongkrong, Ada Medan Mal hingga Thamrin Plaza

5 Tempat Nongkrong Kekinian dengan Konsep Berbeda di Medan, Nomor 3 Paling Terkenal

Minggu, 17 September 2023 | 15:15 WIB
header img
Ismud Park (Foto: Istimew)

3. Champion Cafe


Champion Cafe Medan (Foto: istimewa)

Champion cafe menjadi salah satu rekomendasi untuk kalian yang suka dengan tongkrongan live music. Champions cafe ini juga merupakan tempat favorit bagi khalangan mahasiswa.

Cafe ini diketahui tak hanya menyajikan tongkrongan bernuansa anak muda, tapi juga ada tak jarang ada yang datang bersama keluarga. 

Nah, tempat nongkrong tersebut juga tak hanya menyajikan live music lagu nasional pada umumnya, tapi juga terdapat musisi-musisi batak yang akan memanjakan telinga kalian dengan lagu-lagu bataknya. 

Jika kalian mau mengunjungi cafe ini, kalian boleh datang ke Jl, Dr. Mansyur No. 134, Padang Bula Selayang, Medan, tepatnya sebrang kampus USU.

4. Cafe Rumah Pohon


Cafe Rumah Pohon Medan (Foto: istimewa)

Selanjutnya ada Cafe Rumah Pohon, Cafe yang berkonsep cukup unik dengan tema pohon ala-ala tempo dulu.

Untuk menu yang disajikan di Cafe Rumah Pohon ini lebih dominan dengan masakan khas dari Manado. Anda bisa mengajak anak dan keluarga kalau kesini, karena mereka akan puas bermain di halaman yang luas.  Cafe Rumah Pohon ini beralamt di Jalan Sei Belutu No. 117, Medan Selayang, Kota Medan.

5. House of Brew


House of Brew Medan (Foto: Istimewa)

Berikutnya ada House of Brew, dengan disain interior yang elegan dan didominasi perabotan kayu, menjadikan tempat ini nyaman untuk berkumpul bersama teman dan keluarga.

Pengunjung yang datang kemari akan disungguhkan dengan live music yang akan memanjakan kuping anda. Tak hanya itu, terdapat juga fasilitas private dan outdoor room yang dapat kamu gunakan untuk acara pesta pribadi.

House of Brew ini berlokasi di Jalan Tangguk Bongkar I No. 52a, Tegal Sari Mandala II, Kota Medan.

Editor : Chris

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut