get app
inews
Aa Text
Read Next : Mengenal Raihan Apriansyah, Bek Berbakat Indonesia yang Siap Gemparkan Kualifikasi Piala Asia U-17

Profil Beauty Vlogger Tasya Farasya, Keturunan Arab dan Lulusan Kedokteran Gigi

Jum'at, 11 Agustus 2023 | 18:00 WIB
header img
Tasya Farasya. (Foto: Sindonews)

JAKARTA, iNewsMedan.id - Tasya Farasya merupakan salah satu beauty vlogger terkenal di Indonesia. Namun, siapa sangka, wanita cantik ini ternyata keturunan arab yang lahir dari keluarga pengusaha sukses.

Namun tahukah kamu kalau Tasya Farasya tidak bergantung pada harta orangtua dan memilih merintis karier dengan menjual jasa make up artist (MUA) bersama temannya. Tanya yang lulus seorang dokter gigi bahkan serius menjalani profesinya sebagai beauty blogger.

Berikut ini profil dan biodata Tasya Farasya yang dilansir dari berbagai sumber, Kamis (10/8/2023):

Profil dan Biodata Tasya Farasya

Tasya Farasya memiliki nama lengkap Lulu Farassiya. Dia lahir di Jakarta pada 25 Mei 1992. Ibunya bernama Wiwi Alawiyah Alatas, sementara ayahnya tidak diketahui siapa namanya. Namun yang pasti ayah Tasya Farasya adalah seorang dokter dan telah meninggal sejak Tasya masih berusia 3 tahun. Ibu Tasya, Alawiyah Alatas atau akrab disapa Ala Alatas merupakan pengusaha sukses.

Tasya Farasya merupakan anak bungsu dari tiga bersaudara, kakaknya yakni Selvi Alavia sementara Tasyu Athasyia merupakan saudara kembarnya. Tasya Farasya menikah dengan seorang pengusaha bernama Ahmad Assegaf pada 2018 lalu. Dari pernikahan ini, Tasya dan suami dikaruniai sepasang putri dan putra bernama Maryam Eliza Khair dan Hasan Isa Assegaf.

Pendidikan Tasya Farasya

Tasya Farasya sekolah di SMA 8 Bukit Duri, Jakarta Selatan. Setelah menamatkan SMA, Tasya melanjutkan kuliah di jurusan kedokteran gigi Universitas Trisakti. Meskipun sudah lulus dan sudah resmi menjadi seorang dokter gigi, Tasya lebih memilih jalan karier di bidang kecantikan yang sesuai dengan passionnya.

Perjalanan Karier Tasya Farasya

Tasya Farasya sejak kecil sudah tertarik dengan hal yang berbau kecantikan, bahkan dia sudah sering bereksperimen dengan make up. Bahkan sejak SMA Tasya sudah bisa mengaplikasikan dandanannya sendiri dengan mengikuti riasan tokoh idolanya, Nicole Scherzinger. Tasya Farasya juga sudah menjadi model freelancer untuk beberapa brand lokal.

Tasya Farasya juga memutuskan untuk menjual jasa MUA dengan teman kuliahnya yang bernama Rebecca atau biasa dipanggil Becky. Awalnya, Tasya mengunggah hasil riasan kliennya maupun riasan pada wajahnya sendiri ke Instagram, unggahan itulah yang membuat Tasya memiliki banyak follower yang kini jumlahnya mencapai 6 juta.

Follower Tasya pada saat itu banyak yang memintanya untuk membuat channel Youtube. Awalnya Tasya tidak berniat membuat channel Youtube, karena tidak bisa mengoperasikan dan mengedit video. Namun akhirnya Tasya Farasya membuat channel Youtube pada 2016 dan kini juga memiliki 4,22 juta subscriber.

Tasya Farasya juga menjadi brand ambassador di sejumlah produk make up dan produk kecantikan ternama. Bahkan, menjadi bintang iklan sejumlah produk kecantikan.

Itulah profil dan biodata Tasya Farasya.

Artikel ini telah terbit di halaman iNews.id dengan judul Profil dan Biodata Tasya Farasya, Beauty Vlogger Berdarah Arab Lulusan Dokter Gigi

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut