Duo Kribo memiliki 4 album yang semuanya meraih kesuksesan besar. Album pertama, berjudul Duo Kribo Volume 1 (Irama Tara, 1977), terdiri dari 8 lagu yang menghasilkan hits legendaris seperti 'Neraka Jahanam', 'Rahmat dan Cinta', dan 'Monalisa'.
Suksesnya album pertama mendorong Duo Kribo untuk merilis Volume II. Dalam album kedua ini, Ian Antono mengajak rekannya di God Bless, Yockie Suryoprayogo, untuk menambahkan sentuhan dari piranti keyboard pada lagu-lagu slow. Namun, album kedua Duo Kribo menghadapi kontroversi dalam spot iklan di TVRI, terutama lagu 'Penari Jalang' dan 'Pelacur Tua'.
Setelahnya, Duo Kribo meluncurkan Volume III Special Edition (Irama Tara, 1978) yang berisi 8 lagu baru di sisi A serta 8 lagu lama di sisi B.
Pada tahun 1978, Duo Kribo menciptakan album 'Panggung Sandiwara', yang juga berfungsi sebagai soundtrack film 'Duo Kribo' yang sukses di pasaran, dengan disutradarai oleh Edward Putra Sirait.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta