get app
inews
Aa Read Next : Tim Jibom Polda Sumut Turun, Pasca Ledakan Rumah di Komplek Elit Glugur Darat I

Perusahaan Sabun di Patumbak Dilaporkan ke Polda Sumut, Diduga Cemari Lingkungan

Sabtu, 01 Juli 2023 | 12:54 WIB
header img
Perusahaan Sabun di Patumbak Dilaporkan ke Polda Sumut, Diduga Cemari Lingkungan. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id - Perusahaan sabun yang berada di Kecamatan Patumbak, Kabupaten Deliserdang dilaporkan warga ke Polda Sumut karena diduga membuang limbah sembarangan ke lahan warga.

M. Rangga Budiantara salah satu warga di Jalan Gunung Lintang, Desa Sigarang-garang, Kecamatan Patumbak, Deliserdang mengatakan bahwa dirinya merasa keberatan terhadap PT. Tanimas Soap Industries yang diduga melakukan pembuangan  dumping limbah tanpa izin ke area tanah milik pribadinya. 

"Pabrik tersebut merupakan perusahaan industri sabun dan turunannya yang menghasilkan limbah cair, limbah cair tersebut diduga dengan sengaja dibuang sehingga mengalir ke areal tanah milik saya," katanya, Sabtu (1/7/2023).

Kata Rangga, akibat dumping limbah diduga dari PT. Tanimas Soap Industries tersebut mengakibatkan pencemaran lingkungan hidup di kawasan tanah miliknya. Karena telah merusak, mengikis dan terjadi abrasi tanah.

"Selain itu, dampak dari limbah tersebut menimbulkan aroma bau busuk dikawasan tanah milik saya," ucapnya.

Rangga juga mengatakan bahwa dirinya telah menegur PT. Tanimas Soap Industries secara lisan supaya tidak membuang limbah ke areal tanah miliknya. Namun, namun pihak dari PT tersebut tidak mengindahkan dan merespon sampai saat ini masih melakukan dumping limbah ke areal tanah miliknya.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut