get app
inews
Aa Text
Read Next : Amriadi Pasaribu Kecewa Terhadap Politisi yang Gunakan Nama IKAPSI dalam Pilkada Tapsel

Kisah Kiky Saputri Pernah Bercita-Cita Jadi Politikus, Tapi Terhalang Restu Keluarga

Senin, 14 November 2022 | 12:00 WIB
header img
Kiky Saputri.(Foto: Instagram @kikysaputrii)

JAKARTA, iNewsMedan.id - Komika, Kiky Saputri ternyata mempunyai cita-cita menjadi seorang politikus. Namun, keinginan perempuan 29 tahun itu terhalang oleh restu keluarga.

Kiky menyebut bahwa dirinya ingin sekali bisa terjun ke dunia politik. Bahkan ia memiliki impian besar untuk bisa bekerja di gedung wakil rakyat yakni MPR atau DPR.

"Dulu tuh pas lulus SMA aku keukeuh bilang sama orangtua. Aku mau masuk ke Ilmu Sosial dan Politik," ungkap Kiky Saputri, dikutip dari YouTube Melaney Ricardo, Senin (14/11/2022).

"Pokoknya pengen banget kerja di gedung MPR DPR," tambahnya.

Sayang, cita-cita Kiky tak bisa diwujudkan. Bukan lantaran tak mampu, namun karena keluarganya tidak menyetujui cita-citanya tersebut.

"Tidak bisa, kamu perempuan, jadi guru aja,” kata Kiky menirukan ucapan keluarganya.

“Kalau guru enak, anak sekolah libur kamu libur, jam 3 sore udah pulang bisa ngurus suami," lanjutnya.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut