Tak disangka, ia membagikan setiap botol demi botol kepada tukang parkir, pengatur U-Turn, sampai kepada pengamen. Beberapa keterangan tulisan ditambahkan untuk memberikan sedikit penjelasan bagaimana proses bagi-bagi rezeki ini berlangsung.
"Kasihan masnya sudah lama ngamen tapi enggak dikasih uangnya," tulis keterangan di video.
Kemudian, minuman manis tersebut diberikan ke si pengamen dibarengi dengan ucapan 'Suwun' sebagai tanda terima kasih.
Menurut keterangan di video, aksi positif ini dilakukan di Malang. Tidak diketahui pasti motif apa di balik melakukan aksi mulia tersebut.
Aksi mulia sang tentara pun menuai respon positif dan pujian dari para netizen.
"Sangat menginspirasi. Semoga lancar terus rezekinya," puji @ayun***.
"Bukan golongan 'halo dek' kayaknya," tulis @shitara***.
"Keren banget! Semoga bisa kayak gitu juga," ungkap @lancelotcu***.
"Semoga yang lain juga ikutan begini. Memberi contoh yang baik untuk masyarakat," puji @KusumaKh****.
"Iri sama kebaikan bapaknya. Semoga banyak rezeki dan bisa meniru bapaknya," tulis @saifulah***.
Editor : Odi Siregar