get app
inews
Aa Text
Read Next : Ksatria JNE Bogor, Haggies Mugara, Sumbang Medali Emas dan Perak di PON XXI Aceh-Sumut

Jadi Tuan Rumah PON 2024, Sumut Bakal Gelar Pertandingan 34 Cabor

Kamis, 04 Agustus 2022 | 12:00 WIB
header img
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sumut, Tuahta Ramajaya Saragih (Kanan). (Foto: istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id-  Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut Tahun 2024 akan mempertandingkan 66 cabang olahraga (Cabor). Dari jumlah cabang olahraga yang dipertandingkan itu, 34 Cabor akan digelar di Sumatera Utara, sisanya sebanyak 32 Cabor digelar di  Aceh.

"Perlu disampaikan bahwa informasi sementara, ada 34 cabor yang akan dilaksanakan di Sumut dan di Aceh ada 32 cabor. Nomor pertandingan ini masih didiskusikan karena masih dinamis. Kita akan diskusikan di KONI pusat dalam waktu dekat," ucap Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sumut, Tuahta Ramajaya Saragih, Rabu (3/8) sore.

Sebanyakc34 Cabor yang akan dipertandingkan di Sumatera Utara itu akan digelar di 6 Kabupaten/Kota, yakni Kota Medan, Kabupaten Deli Serdang, Kota Binjai, Kabupaten Serdang Begadai, Kabupaten Simalungun dan Kota Tebing Tinggi. 

"6 Kabupaten/Kota ini, akan menjadi lokasi atau venue," ujarnya.

Kemudian lanjut Tuahta,  6 kepala daerah tersebut, akan menjadi Ketua Sub PB PON sebagai pihak penanggungjawab pertandingan venue di 6 Kabupaten/Kota itu.

"Mengenai venue atau tempat ini akan diusulkan kepada Gubernur untuk diteruskan dalam SK Gubernur. Sehingga penunjukan lokasi-lokasi ini nanti ada dasarnya bahwa lokasi-lokasi ini menjadi pelaksanaan 34 cabor tadi," ucap Tuahta didampingi Ketua KONI Sumut, John Ismadi Lubis dan Plt Kadis Kominfo Sumut, Kaiman Turnip.

Untuk mempersiapkan venue di 6 Kabupaten/Kota. Tuahta mengatakan pihaknya akan mengundang Bupati dan Wali Kota, Kadispora serta KONI 6 Kabupaten/Kota tersebut.

"Ini masih dalam godokan kita. Diskusi dengan KONI Sumut dan dengan Kepala Daerah, setelah KONI Kabupaten/Kota masing-masing," kata Tuahta.

Editor : Ismail

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut