Pada saat kejadian, dia dan keluarganya masih tertidur pulas di kamar. Namun kemudian terjaga, lantaran dikagetkan dengan suara hantaman yang begitu kuat, hingga menimbulkan getaran cukup kencang.
"Kami langsung panik dan keluar dari pintu belakang, kemudian melihat kebagian depan rumah sudah ada truk tangki. Kami pun langsung menjauh lantaran khawatir terjadi ledakan," sambungnya.
Hingga kini, badan truk tangki Pertamina itu masih berada di lokasi kejadian dalam keadaan tertutup terpal, dan di bagian depan berserakan kaca-kaca.
Sementara itu, pihak kepolisian dari Polres Kota Sibolga langsung mengamankan lokasi kejadian dari warga yang terus berkerumun menyaksikan peristiwa tersebut.
Editor : Jafar Sembiring
Artikel Terkait