Kembangkan Bisnis dan Ekonomi Kreatif, BPODT Gandeng M Bloc Bantu Pasarkan Produk UMKM Ekraf 

Jafar
Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT) melakukan penandatanganan MoU dengan M Bloc berkolaboraksi bangun kawasan Danau Toba. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNews.id - Untuk mengembangkan bisnis pariwisata dan ekonomi kreatif, Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT) melakukan penandatanganan MoU dengan M Bloc berkolaborasi bangun kawasan Danau Toba.

Direktur Utama BPODT Jimmy Bernando Panjaitan menyapaikan hal utama yang pertama adalah pengembangan bisnis pariwisata dan ekonomi kreatif di kawasan Danau Toba. Kedua, kurasi produk UMKM untuk masuk dalam M Bloc Market Jakarta, Medan dan daerah lain. Kemudian pendampingan terhadap UMKM dalam hal legalitas (PIRT dan BPOM) serta pemasaran produk pariwisata dan ekonomi kreatif UMKM kawasan Danau Toba di M Bloc Market Jakarta, Medan dan daerah lain.

"Melalui kerjasama ini diharapkan membangkitkan ekonomi kreatif UMKM dan pariwisata khususnya di kawasan Danau Toba," kata Jimmy didampingi Direktur Industri Pariwisata dan Kelembagaan Kepariwisataan (DIPKK) Raja Malem Tarigan dan Direktur Pemasaran Pariwisata (DPP) Wahyu Dito Galih Indarto pada saat rapat digelar, Selasa (12/4/2022). 

Dalam kesempatan yang sama Direktur Utama M Bloc, Firad Soetomo menyampaikan dalam waktu dekat akan berkunjung ke Toba Caldera Resort untuk melihat potensi dan mengusulkan agar dilakukan beberapa Event seperti Bazar UMKM yang dikombinasikan dengan Festival Musik di Toba Caldera Resort.

"M Bloc adalah holding company yang bergerak di bidang placemaking ekonomi kreatif, yang didirikan oleh profesional di berbagai bidang industri dan bisnis kreatif, mulai dari arsitektur, branding, media, musik, film, dan seni pertunjukan," terang Firad. 

Editor : Jafar Sembiring

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network