Makjang! Baru Terkuak, Sungai Besar di Medan 25 Tahun Tidak Pernah Dikeruk

Ismail
Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas mengungkapkan masih ada sungai besar di Kota Medan yang tidak pernah dinormalisasi selama 25 tahun terakhir. Foto: Istimewa

MEDAN, iNewsMedan.id- Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas mengungkapkan masih ada sungai besar di Kota Medan yang tidak pernah dinormalisasi selama 25 tahun terakhir, sehingga menjadi salah satu penyebab utama banjir yang terus berulang di ibu kota Provinsi Sumatera Utara.

Fakta tersebut disampaikan Rico saat memimpin Rapat Kerja Tematik Pelaksanaan Pembangunan Kota Medan Tahun 2026 terkait peningkatan ketangguhan bencana dan pengendalian banjir, Rabu, 14 Januari 2026, di Kantor Wali Kota Medan.

Rico menegaskan, berdasarkan laporan lapangan, terdapat sungai yang terakhir kali dinormalisasi pada tahun 2000. Kondisi ini dinilai tidak lagi sebanding dengan pesatnya pertumbuhan kota, alih fungsi lahan, serta peningkatan volume air dari wilayah hulu.

“Sudah 25 tahun tidak dinormalisasi. Ini harus menjadi perhatian serius. Kalau tidak ditangani secara maksimal, banjir akan terus berulang,” tegas Rico.

Ia menyebut sungai-sungai besar seperti Sungai Deli, Babura, Belawan, dan Bedera memiliki peran vital dalam sistem pengendalian banjir Kota Medan. Namun, tanpa normalisasi dan pelebaran, daya tampung sungai tidak mampu menahan akumulasi air saat curah hujan tinggi.

Dalam rapat yang dihadiri Wakil Wali Kota Medan Zakiyuddin Harahap, Sekda Wiriya Alrahman, serta sejumlah kepala OPD, Rico juga menyoroti lemahnya basis data kondisi drainase dan sungai yang dimiliki Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, dan Bina Konstruksi (SDABMBK).

Editor : Ismail

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network