MAROS, iNewsMedan.id - Seorang pedagang bakso dilaporkan mengalami luka berat setelah tertabrak kendaraan jenis Toyota Kijang Innova di Jalan Poros, Dusun Jawi-Jawi, Kecamatan Bantimurung, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada Rabu (16/4/2025). Pengemudi kendaraan tersebut langsung melarikan diri ke kantor polisi untuk menghindari kemungkinan amukan warga di lokasi kejadian.
Korban, Baharuddin (46), saat ini masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit. Sementara itu, pengemudi mobil, Herman, tengah menjalani pemeriksaan secara intensif di Mapolres Maros.
Petugas Unit Laka Satlantas Polres Maros, Bripka Amiruddin, menjelaskan bahwa kecelakaan bermula saat pedagang bakso yang mengendarai sepeda motor tersebut melaju dari arah Kabupaten Bone menuju Kabupaten Maros.
Dari arah berlawanan muncul minibus dengan kecepatan tinggi hingga kemudian menabrak sepeda motor korban. Kerasnya hantaman membuat sepeda motor dan gerobak milik korban hancur.
“Korban ditabrak minibus dari arah berlawanan. Korban mengalami luka dan sempat tak sadarkan diri. Untuk sopir minibus bukan kabur tapi menyerahkan diri ke polisi,” katanya.
Editor : Jafar Sembiring
Artikel Terkait