Dukung Komoditi CPO dan Turunan, Pelindo Multi Terminal Belawan Optimalkan Operasional

Jafar
PT Pelindo Multi Terminal (SPMT), subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang bergerak di bidang terminal non-petikemas, terus memperkuat kinerja operasional dan pengembangan terminalnya di Belawan. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT), subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang bergerak di bidang terminal non-petikemas, terus memperkuat kinerja operasional dan pengembangan terminalnya di Belawan. Langkah ini dilakukan guna mendukung pertumbuhan sektor logistik komoditas unggulan dari Sumatera Utara, khususnya kelapa sawit dan produk turunannya.

Branch Manager SPMT Belawan, Khoiruddin Lubis, mengungkapkan, saat ini Pelabuhan Belawan mengelola empat terminal utama yang berperan strategis dalam perdagangan domestik maupun ekspor.

"Pertama, Terminal Curah Cair yang dominan melayani aktivitas CPO (Crude Palm Oil) dan produk turunannya yang kapasitasnya mencapai hingga 6 juta ton. Kedua, Terminal Food and Feed yang menangani kargo Curah Kering berkapasitas hingga 1 juta ton per tahun. Ketiga, Terminal Curah Kering yang digunakan untuk bongkar muat komoditas bungkil (palm kernel expeller/PKE) yang dilengkapi dengan peralatan full mekanis dan mampu menangani sekitar 800 ribu ton per tahun. Keempat, Terminal Curah Kering untuk bongkar muat komoditas Batubara, Batu Split, Pasir, Tanah Liat dengan kapasitas produksi tahunan mencapai 700–800 ribu ton," jelas Khoiruddin.

Menurut Khoiruddin, pengembangan terminal di Belawan sejalan dengan potensi besar industri kelapa sawit di Sumatera Utara. SPMT Branch Belawan telah menjadi salah satu pintu utama ekspor kelapa sawit dan produk turunannya.

"Saat ini, volume ekspor CPO dari terminalisasi dermaga SPMT mencapai 3,5–4 juta ton per tahun, dengan tujuan utama China dan Jepang. Selain itu, ekspor bungkil mencapai 700–800 ribu ton, sementara ekspor cangkang ke Jepang sekitar 300 ribu ton per tahun," katanya.

Di sisi perdagangan domestik, SPMT Branch Belawan melayani distribusi pupuk curah sekitar 600–700 ribu ton per tahun, yang menjadi kebutuhan vital bagi sektor perkebunan.

Editor : Chris

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network