JAKARTA, iNewsMedan.id - Anjing merupakan salah satu hewan yang banyak dipelihara oleh masyarakat. Kendati begitu, cara melatih anjing agar patuh dibutuhkan kesabaran.
Melatih anjing perlu metode khusus dan tak boleh dengan kekerasan. Cara pelatihan yang keras dapat menyebabkan trauma pada si anjing.
Para pemilik atau pawrent anjing bisa memerhatikan beberapa metode dalam melatih anjing. Berikut ini cara sederhana melatih anjing peliharaan agar patuh dan tanpa kekerasan, sebagaimana dikutip dari Rover.
Cara Melatih Anjing Tanpa Kekerasan
1. Kelola Lingkungan Anjing
Sebelum melatih mereka, pastikan Anda mengatahui seperti apa lingkungan sekitar. Dengan mengelola lingkungan ini, Anda dapat menghilangkan pemicu denhan memasang gerbang untuk mencegah anjing melakukan perilaku yang tidak diinginkan.
2. Memberi Perhatian
Perhatian dan tindakan lembut adalah hadiah bagi anjing. Jika anjing Anda melakukan kesalahan, gunakan interupsi yang tenang untuk menghentikan perilaku mereka. Cara ini dapat membuat anjing disiplin namun tanpa perlu kekerasan.
3. Puji Anjing Anda
Memberikan perhatian-perhatian kecil seperti memuji anjing juga perlu dilakukan. Saat anjing melakukan hal-hal baik, puji lah mereka. Cara ini dapat membuat psikis anjing merasa senang sehingga terus melakukan perilaku baik berkat pujian Anda.
4. Berikan Anjing Waktu
Saat melatih anjing, berikan mereka waktu agar bisa mencerna didikan dan arahan dari yang diajarkan. Jangan memaksa anjing langsung patuh dan memahami ajaran. Hindari menimbulkan rasa sakit, ketakutan, atau kecemasan pada anjing.
5. Tetap Tegas
Meski tak menggunakan kekerasan, Anda tetap bisa bertindak tegas agar mereka bisa lebih patuh. Namun, pastikan bukan teriakan ataupun kekerasan fisik yang diberikan.
Editor : Odi Siregar
Artikel Terkait