Jembatan di Langkat Ambruk, Akses Utama Masyarakat Terputus

Erwinsyah
Jembatan di Langkat Ambruk, Akses Utama Masyarakat Terputus. (Foto: Erwinsyah)

LANGKAT, iNewsMedan.id - Jembatan di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, ambruk diakibatkan tidak kuat menahan beban truk penuh muatan pasir.

Jembatan yang menghubungkan dua kecamatan, yaitu Kecamatan Batang Serangan dan Kecamatan Padang Tualang, ini ambruk pada Selasa (11/6/2024).

Pantauan di lokasi, truk dengan nomor pelat BK 8688 JB yang dikemudikan oleh Sugianto (39) terjun ke sungai. Sebagian badan truk terjebak di lubang jembatan yang jebol.

Kejadian ini disebabkan selain beban truk yang berat juga kondisi jembatan mulai mengalami kerusakan beberapa tahun belakangan ini.

Ajis, salah satu warga di lokasi menuturkan, sudah ada larangan dari pihak terkait untuk truk yang melebihi muatan delapan ton melintasi jembatan tersebut.

"Karena kan sudang ringkih sekali, sehingga kalau kendaraan besar lewat dia itu goyang karena penahan bawahnya sudah tidak ada," ujar Ajis.

Dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa. Insiden itu menyebabkan jalan utama penghubung dua kecamatan dan desa yang merupakan akses utama masyarakat untuk mengangkut hasil bumi terputus.

Dia berharap agar pemerintah dapat segera memperbaiki jembatan yang rusak karena selain untuk akses warga beraktivitas, jembatan ini juga jalur utama menuju objek wisata Tangkahan.

"Kalau bisa diperbaiki karena kan jalan satu-satunya ini dan memang tidak layak lagi kondisinya," ucapnya.

Editor : Odi Siregar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network