SINGAPURA, iNewsMedan.id - Bandara Changi di Singapura mendadak heboh dengan sekelompok emak-emak saat liburan Lebaran. Mereka memanfaatkan areal HSBC Rain Vortex di Jewel Changi Airport untuk makan bersama dengan menggelar tikar.
Baru-baru ini viral sebuah video yang menunjukkan sekelompok ibu-ibu menggelar tikar dan makan siang di sekitar air terjun buatan tertinggi di dunia ini. Video yang diunggah di TikTok oleh @rikooktasetiawan pada Minggu (14/4/2024) ini menarik perhatian netizen karena aksi tak biasa para ibu-ibu tersebut.
Dalam video tersebut, terlihat sekelompok ibu-ibu dengan baju seragam kotak-kotak kuning sedang menggelar tikar dan menyantap bekal mereka, lengkap dengan lauk pauk dan sambal. Mereka tampak menikmati suasana dan pemandangan HSBC Rain Vortex tanpa rasa khawatir.
Aksi para ibu-ibu ini pun memancing komentar dari netizen. Ada yang heran dan tak habis pikir, ada pula yang terhibur dengan tingkah mereka.
"Tapi kok bisa ya bawa makanan segitu banyak di pesawatnya," komentar akun @ain*****.
"Changi dengan kearifan lokal," sahut akun @chi****.
"Aduh mbak-mbak aku aja kalo mau makan-makan kaya gitu liat-liat tempat loh, ga semua tempat boleh digituin," ujar akun @yul****.
"Dikira di Kebun Raya Bogor kali yak," kata akun @mac****.
"Gak boleh liat pohon rindang sama pantai...Bawaannya pengen gelar tiker sama makan bekal," jelas akun @dug****.
Terlepas dari pro dan kontra, aksi para ibu-ibu ini menunjukkan bahwa mereka tidak ragu untuk menikmati momen liburan dengan cara mereka sendiri. Kreativitas dan kelucuan mereka berhasil menghibur para netizen di media sosial.
Editor : Vitrianda Hilba Siregar
Artikel Terkait