Ketahui Dampak Sering Minum Es Saat Buka Puasa

Chris
Ketahui dampak bahaya dari minum es saat buka puasa (Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - mengonsumsi minuman dingin saat berbuka puasa sebenarnya tidak disarankan, lantaran dibalik kesegaran yang didapatkan, terdapat bahaya yang mengintai. Terlebih, jika mengonsumsinya secara berlebihan. 

Artikel berikut ini wajib kamu simak, terkait dampak buruk jika sering minum air dingin saat berbuka puasa, dilansir dari beberapa sumber pada Kamis, (14/3/2024). 

1. Gangguan pencernaan 

Minum es saat berbuka puasa akan menyebabkan kinerja lambung menjadi lambat. Lambung harus menyesuaikan suhu es yang Anda minum dengan suhu tubuh terlebih dahulu. Selain itu, selama berpuasa perut tidak terisi makanan dan minuman selama 13 jam sehingga akan kaget atau mengalami kontraksi ketika langsung menerima air dingin.  

2. Sakit tenggorokan 

Minum air dingin ketika berbuka puasa dalam kondisi perut kosong dan dilakukan secara rutin bisa mengakibatkan sakit tenggorokan dan hidung tersumbat. Karena air dingin bisa menghasilkan penumpukan lendir berlebih di saluran pernapasan. 

3. Menghambat makanan ke perut 

Penelitian dari Southern Medical University, Tiongkok menyebutkan mengonsumsi air dingin dalam keadaan perut kosong bisa menimbulkan akalasia. Itu merupakan kondisi ketika otot kerongkongan tidak mampu mendorong makanan atau minuman masuk ke lambung. 

4. Menurunkan detak jantung 

Sejumlah riset sudah menunjukkan, bahwa minum es saat buka puasa dapat merangsang saraf untuk menurunkan detak jantung. Bahkan dalam beberapa kasus bisa berbahaya bagi jantung. 

5. Memicu sakit kepala 

Berdasarkan studi dari Universitas RS Uppsala di Swedia, air dingin juga bisa mengakibatkan sakit kepala. Dalam beberapa kasus, makanan atau minuman yang terlalu dingin bahkan dapat menyebabkan kepala dan otak terasa membeku. Pasalnya, minum es saat berbuka puasa bisa memicu produksi lendir yang berlebih pada tubuh. Padahal produksi lendir yang berlebih bisa menurunkan fungsi sistem pertahanan tubuh sehingga mudah terserang penyakit.

Editor : Chris

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network