Ketua Umum PB PMII Resmi Melantik PKC PMII Sumut

Chris
Ketua Umum PB PMII Muhammad Abdullah Syukri melantik PKC PMII Sumut periode 2021-2023 (Foto: Istimewa)

Muhammad Tarmizi juga berharap di bawah kepengurusan yang baru ini, para kader PMII yang ada di Sumut dapat lebih produktif dan terus berinovasi. 

“Intinya saya berharap, mulai dari pengurus tingkat kampus hingga cabang, para pengurus harus mampu menciptakan kader-kader yang inovatif dan mampu bersaing dibidangnya masing2 ” tambahnya.

Tak hanya itu, PKC PMII Sumut juga terus bersinergi dengan pemerintah daerah, tetapi dengan catatan jika ada kebijakan yang dinilai tidak pro kepada rakyat maka akan dikritisi. Tentunya kritik yang dilayangkan tersebut harus membangun dan disertai dengan solusi.

“Sejak didirikan pada tahun 1960 sampai saat ini, PMII tetap eksis memperjuangan nilai-nilai kemanusiaan, menjaga NKRI, dan tetap melahirkan para generasi muda seperti kelompok-kelompok mahasiswa untuk berkontribusi kepada negeri ini,” pintanya.

Turut memberikan sambutan Ketua Mabinda PKC PMII Sumut H Marwan Dasopang, M.Si yang juga Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI dan Ketum GP Anshor Sumut yang juga Wabup Sergai H. Adlin Yusri Umar Tambunan. Lalu turut hadir Ketua Kopri PKC Rolin Fadhilah Hasibuan, Sekretaris Mabinda A. Jabidi Ritonga dan Suhesti Wira Dharma MA.

Editor : Odi Siregar

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network