Bobby Nasution Kembalikan Piala Adipura ke Kota Medan Setelah Penantian 12 Tahun

Jafar
Bobby Nasution Kembalikan Piala Adipura ke Kota Medan Setelah Penantian 12 Tahun. (Foto: Dok Pemko Medan)

Wali Kota Medan, Bobby Nasution, mengatakan penghargaan ini diraih berkat kerjasama seluruh stakeholder dan instansi terkait dalam hal pengelolaan dan penanganan sampah di Kota Medan. Terutama, masyarakat Kota Medan yang telah berpartisipasi aktif dalam menjaga dan peduli terhadap kebersihan lingkungannya masing-masing.

“Terima kasih kepada seluruh pemerhati lingkungan dan pemerhati sampah di Kota Medan, atas partisipasi dan dukungan serta kolaborasi yang telah dilakukan dalam pengelolaan maupun penanganan sampah di Kota Medan sehingga Kota Medan kembali meraih penghargaan Adipura Tahun 2023,” kata Bobby Nasution.

Selanjutnya, orang nomor satu di Pemko Medan ini berharap agar keberhasilan meraih penghargaan membanggakan ini dapat menjadi motivasi bagi Dinas Lingkungan Hidup Kota Medan tetap konsisten dalam menjaga lingkungan demi mewujudkan Medan kota bersih dan sehat.



Editor : Odi Siregar

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network